Polsek Piyungan Amankan Pembagian Bantuan Pangan 2024

 

Unit Binmas Polsek Piyungan beserta Bhabinkamtibmas Kalurahan Srimulyo Bripka Suwarno melaksanakan pengamanan dan monitoring pembagian bantuan pangan 2024 di Pendopo Baru Ibu Kota Srimulyo (IKS), Piyungan, Bantul, Selasa (28/5/2024).

Pengamanan ini dilakukan untuk menghindari kemungkinan timbulnya potensi gangguan keamanan di lokasi penyaluran bantuan, serta memastikan proses pembagian beras dapat berjalan dengan aman dan tertib.

“Kami melaksanakan pengamanan agar tidak ada masyarakat yang berdesak-desakan maupun berebutan dalam pengambilan beras, sehingga kegiatan tersebut dapat berlangsung lancar dan tertib,” kata Panit Binmas Polsek Piyungan, Ipda Agus Hartana.

Ia juga mengimbau kepada warga penerima bantuan beras agar mengikuti prosedur pengambilan yang telah ditentukan.

Sementara itu, bantuan beras tersebut disalurkan kepada 1.570 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di wilayah Kalurahan Srimulyo dan masing-masing menerima 10 kilogram beras. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Postingan Populer

Arsip Blog