Kapolsek Kretek Kompol Yosephine Iswantari S.Psi menghadiri kegiatan lokakarya mini lintas sektor bidang kesehatan di Rumah Makan Revan, Dusun Krajan Krangweru, Tirtomulyo, Kretek, Bantul, Senin (1/8/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut Panewu Kretek Cahya Widada S.Sos MH, Kapolsek Kretek Kompol Yosephine Iswantari S.Psi, Danramil Kretek diwakili Babinsa Kalurahan Tirtomulyo Serda Wahyudi, Kepala Puskesmas Kretek drg. Yuni Astuti, Kepala KUA Kapanewon Kretek KH. Abu Yazid S.Pd dan Lurah se Kapanewon Kretek.
Adapun kegiatan lintas sektor Kapanewon Kretek ini dilaksanakan setiap 3 bulan sekali oleh Puskesmas Kretek.
Kegiatan lokakarya mini lintas sektor hari ini dilaksanakan penggalangan komitmen Puskesmas Kretek beserta lintas sektor Kapanewon Kretek dalam rangka peningkatan mutu kinerja Puskesmas dan pelaksanaan pengalangan komitmen bersama peningkatan layanan kesehatan untuk masyarakat di wilayah Kapanewon Kretek.
Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penandatanganan penggalangan komitmen bersama lintas sektor oleh Forkopimkap Kapanewon Kretek. (Humas Polsek Kretek)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar