Bhabinkamtibmas Polsek sewon, Polres Bantul Kalurahan Pendowoharjo Aipda Wawan Giyarto S.Psi,menghadiri undangan pemberdayaan anak yatim, piatu, yatim piatu kabupaten Bantul 2022 , Kapanewon Sewon yang berlangsung di gedung Manggolo Manis Komplek kalurahan Pendowoharjo, Jl. Bantul Km 8,5, Diro, Pendowoharjo, Sewon, Bantul, Jumat, (02/09/2022) siang.
Dikonfirmasi usai menghadiri undangan tersebut Bhabinkamtibmas kalurahan Pendowoharjo tersebut menyampaikan acara pemberdayaan anak yatim, piatu, yatim piatu kabupaten Bantul 2022 , Kapanewon Sewon dihadiri langsung oleh Bupati Bantul H Abdul Halim Muslih, dan kegiatan ini berupa pemberian santunan kepada anak yatim, piatu dan yatim piatu se Kapanewon Sewon.
“Sebanyak 160 anak terdiri dari Pendowoharjo 86 anak dan Timbulharjo 74 anak yang menerima santunan dari 3.843 anak se kabupaten Bantul, dan santunan yang diberikan berupa tas, alat sekolah, dan uang saku.
Sementara itu dalam sambutannya Bupati Bantul, menegaskan bahwa anak yatim piatu ini adalah tanggung jawab bersama seluruh lapisan masyarakat, termasuk Pemerintah Kabupaten Bantul.
“Sudah menjadi kewajiban kita untuk memberi bantuan kepada anak yatim dan yatim piatu agar mereka bisa mengenyam bangku sekolah, dan kehidupan yang lebih layak,” tegas Bupati Bantul
Orang nomor satu di pemerintahan Kabupaten Bantul tersebut berharap dengan adanya bantuan ini diharapkan mengurangi beban pengeluaran orang tua untuk pembelian alat sekolah. Tidak boleh bersedih, jadianak yang sholih, rajin mengaji semoga jadi anak yang sukses, bermanfaat bagi bangsa dan negara.
Hadir dalam acara ini Bupati Bantul, Panewu Sewon, Kasi Jawatan Sosial, Lurah, Kamituwo Pendowoharjo dan Timbulharjo, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo. ( Humas Polsek Sewon )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar