Satuan
Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Bantul kembali menggelar
kegiatan polisi sahabat anak. Kasat Binmas Polres Bantul, AKP Estikomah,
A.Md.Kep., S.H., M.Psi bersama anggotanya menyambangi anak-anak di
pesisir Pantai Samas, Rabu (21/9/2022).
Menurut Esti, kegiatan
ini bertujuan kegiatan ini untuk mendekatkan Polisi dengan anak di
pesisir pantai melalui permainan anak-anak.
“Sejumlah
materi ringan yang disampaikan rekan-rekan dari Satbinmas dikemas
dengan berbagai aktivitas menarik, diantaranya bermain laying-layang
naga bersama, lomba balap karung dan lomba bakiak,” kata Esti.
Selain
sebagai agenda kerja Satbinmas, polisi sahabat anak juga diharapkan
menjadi salah satu cara memperkenalkan sosok polisi kepada anak-anak.
Esti juga menyampaikan harapan agar anak-anak tak lagi takut akan sosok polisi. Dirinya menambahkan imbauan-imbauan kedisiplinan juga disampaikan melalui cara bernyanyi dan bermain bersama agar mudah diterima anak-anak.
“Kami ingin anak-anak belajar disiplin dan patuh aturan sejak dini dari sosok polisi, namun dengan cara yang humanis dan tidak menakut-nakuti anak-anak,” pungkasnya.
Selain itu juga dilaksanakan pemberian sembako bagi warga yang membutuhkan di sekitaran Pantai Samas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar