Tingkatkan Kinerja, Kapolsek Piyungan Pimpin Anev Pelaksanaan Tugas Kepolisian Sehari-hari

 

Kapolsek Piyungan Kompol Sugihartono S.Sos M.Si memimpin Anev (Analisa dan Evaluasi) pelaksanaan tugas Kepolisian sehari-hari di lingkungan Polsek Piyungan, Selasa (25/7/2023).

Usai pelaksanaan apel pagi, Kapolsek Piyungan mengumpulkan para Kanit, Panit, Kasi dan Bhabinkamtibmas di serambi Mapolsek.

Pada kesempatan tersebut Kompol Sugihartono membahas keterkaitan hambatan atau kendala yang dihadapi personel saat bertugas dilapangan.

Selain itu, Kapolsek Piyungan menegaskan kepada anggotanya agar tetap memperhatikan tugas pokok dan tanggung jawabnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa pekerjaan yang sudah baik agar dipertahankan dan ditingkatkan guna memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Postingan Populer