Bali – Polri sukses lakukan Operasi Puri Agung II 2024 dalam rangka pengamanan KTT Indonesia-Africa Forum (IAF) ke-2. Kesuksesan ini tak lepas dari adanya kolaborasi dengan TNI dan masyarakat Bali.
Elemen masyarakat yang terlibat dalam pengamanan IAF yakni pecalang, yang merupakan unsur adat yang bertugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Bali.
Ketua Pecalang Desa Adat Bualu Wayan Eka, mengapresiasi pengamanan yang dilakukan oleh Polri. Ia mengatakan pecalang terus bersinergi dengan TNI-Polri sehingga event internasional itu bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar.
"Untuk pengamanan yang telah diterapkan di kami, Pecalang Desa Adat Bualu pada khususnya, dari tingkat TNI dan Polri sudah sangat bagus kerjasamanya, kita selalu bersinergitas dan selalu mengedepankan dari unsur TNI dan Polri kita di barisan belakang," kata Wayan, Selasa (3/9/2024).
Wayan mengakui, koordinasi pengamanan antara pecalang dan TNI-Polri sudah sangat baik. Oleh sebab itu, pihaknya mendukung penuh IAF dan agenda internasional lainnya.
"Harapan kedepannya semoga yang telah berjalan saat ini bisa ditingkatkan kembali dan yang sudah berlangsung sudah sangat baik sekali, sudah saling berkoordinasi saling bersinergi baik itu dengan TNI Polri dan Pecalang Desa Adat Bualu, dimanapun berada," katanya.
"Semoga nanti kedepannya bisa tetap selalu menjalin kerjasama yang baik dan erat ini," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar