Langkah upaya menciptakan situasi kamtibmas wilayah Piyungan yang kondusif, Unit Binmas Polsek Piyungan melaksanakan kegiatan sambang warga ke wilayah binaannya, Selasa (16/01/2024) siang.
Ipda Agus Hartana yang memimpin kegiatan tersebut menyambangi "Bengkel Mulyono" salah satu pengrajin knalpot yang ada di Dusun Payak Tengah Rt 01, Srimartani, Piyungan, Bantul.
Dikesempatan itu, Ipda Agus Hartana menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mensosialisasikan berkaitan dengan wilayah Bantul bebas knalpot brong.
"Kami dari Polsek Piyungan sedang melakukan sosialisasi dan himbauan tentang larangan penggunaan knalpot brong kepada pengrajin knalpot", ucapnya.
"Banyaknya keluhan masyarakat tentang pengguna knalpot brong pada sepeda motor, kami menghimbau dan mengajak kepada pengrajin knalpot agar menolak segala permintaan pesanan pembuatan knalpot brong", tambahnya.
Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan kepada pengrajin knalpot dapat memahami dan turut mendukung dalam menciptakan situasi wilayah Piyungan yang aman kondusif. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar