Polsek Kasihan Laksanakan Polisi Sahabat Anak di TK AL Farabi Karangjati Tamantirto

 

Bhabinkamtibmas desa Tamantirto Bripka Agus S, SH beserta panit binmas Aiptu Sutrasno melaksanakan kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA) di TK AL Farabi Karangjati Tamantirto Kasihan Bantul, Kamis (20/10/2022).

“Sesuai dengan tugas unit Binmas Polsek kasihan , kali ini kita melakukan pembinaan masyarakat yang usianya masih dini,” kata Bhabinkamtibmas desa Tamantirto Bripka Agus S, SH

Dalam kegiatan tersebut, tak hanya menyampaikan materi, petugas juga mengajak para siswa bermain bersama.

Bhabinkamtibmas desa Tamantirto Bripka Agus S, SH berharap, interaksi ini bisa membuat mereka lebih nyaman dengan kepolisian. “Dengan kedekatan ini dan menjadi sahabat mereka, mereka akan jauh lebih nyaman untuk berbicara atau ngobrol dengan kita tentang apa yang mereka rasakan,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan sebagai edukasi untuk sesuatu yang boleh dan tidak boleh tentang norma yang ada di masyarakat dan aturan-aturan yang berlaku.

“Tak hanya itu, dengan menjadi sahabat anak-anak, membuat peluang kita bisa lebih dekat dengan masyarakat karena selama ini munculnya kalimat anak ditakut-takuti dengan polisi, dimana hal ini akan mempengaruhi mereka menjadi tidak suka polisi,” paparnya.

Menurutnya, dengan kedekatan ini, harapannya anak-anak akan tertarik menjadi polisi. “Atau bisa juga mereka menjadi taat hukum, karena memiliki sahabat seorang polisi,” jelasnya.

Terakhir Bhabinkamtibmas desa Tamantirto Bripka Agus S, SH berpesan agar sekolah dapat memahami perkembangan dari anak-anak, karena mereka sangat membutuhkan dukungan dari lingkungan. Menurutnya, lingkungan yang baik akan menjadikan mereka manusia yang baik pula.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Postingan Populer

Arsip Blog