Bripka Mulyadi Sambang Security AKBID Yogyakarta

 

Dalam menjaga dan meningkatkan situasi kamtibmas kondusif serta menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat maupun instansi di Kelurahan binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Sewon Polres Bantul Bripka Mulyadi rutin melaksanakan sambang di Kalurahan yang menjadi binaannya.

Pada malam ini usai melaksanakan sambang di salah satu Pos Kamling, Bripka Mulyadi yang merupakan Bhabinkamtibmas Polsek Sewon Kalurahan Panggungharjo, melaksanakan sambang security di Akademi Kebidanan Yogyakarta, Prancak, Panggungharjo, Sewon, Bantul. Minggu (06/11/2022),malam.

“Kehadiran saya kemari untuk menyampaikan tentang kamtibmas dan tetap bersinergi dalam menjaga kamtibmas di lingkungan Kampus dan sekitarnya’ ungkap Bripka Mulyadi.

Pada kesempatan sambang tersebut Bhabinkamtibmas Panggungharjo juga mengingatkan kepada petugas Security agar senantiasa selalu waspada serta siap siaga dalam menjalan tugas jangan lengah yang bisa dimanfaatkan oleh para pelaku tindak pidana.

“Mana kala ada gangguan segera hubungi Bhabinkamtibmas atau ke kantor Polsek Sewon agar bisa ditindaklanjuti,” pesannya.

Terpisah Kapolsek Sewon Kompol Suyanto,S.H., menyampaikan kegiatan sambang yang dilakukan Bhabinkamtibmas rutin dilaksanakan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat.

“Dengan dilakukannya kegiatan sambang , personel dapat memberikan pembinaan kamtibmas kepada warga serta menyerap informasi dan keluhan masyarakat dalam hal keamanan maupun gangguan lainnya di wilayah hukum Polsek Sewon,” pungkasnya. (Humas Polsek Sewon).
 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Postingan Populer

Arsip Blog