Kegiatan ini bertujuan untuk membantu menyeberangkan para siswa, guru, karyawan, serta orang tua yang mengantar anaknya ke sekolah, sekaligus mengurai kepadatan kendaraan di sekitar area sekolah.
Dengan kehadiran langsung Bhabinkamtibmas di lapangan, masyarakat merasakan manfaat nyata berupa tertibnya arus lalu lintas dan meningkatnya rasa aman, khususnya bagi anak-anak sekolah.
"Setiap pagi kami hadir untuk memastikan tidak ada gangguan atau kemacetan di titik-titik vital, seperti di depan sekolah. Ini juga bagian dari upaya Polsek Sewon dalam mendukung Commander Wish dan Polri Presisi," ujar Bhabinkamtibmas Pendowoharjo.
Situasi lalu lintas terpantau kondusif dan lancar hingga seluruh aktivitas pagi selesai dilaksanakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar