Bolos Sekolah, Pelajar di Srandakan Dibina Polisi

 

Anggota Polsek Srandakan mengamankan pelajar yang membolos saat jam pelajaran di sebuah warung di Nengahan Trimurti Srandakan Bantul, Kamis (9/2/2023).

Bhabinkamtibmas kalurahan Trimurti Bripka Eko Rustamaji menjelaskan, para pelajar itu terjaring razia oleh tim patroli Polsek Srandakan.

Pelajar yang terjaring razia ini merupakan siswa dari sekolah yang ada di Srandakan serta ada pula sekolah di luar wilayah Srandakan.

Mereka yang terjaring itu, kata Eko, dilakukan pembinaan dan juga edukasi dari anggota Polsek randakan.

“Setelah itu, puluhan siswa itu  diserahkan kepada pihak sekolah masing-masing,” tutup Eko.
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Postingan Populer