Bhabinkamtibmas Kalurahan Ringinharjo Bersilaturahmi Dengan Pengurus Takmir Masjid

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Ringinharjo Aiptu Sugiyanto SH bersilaturahmi dengan pengurus Takmir Masjid An Najah, di Dusun Jetak, Ringinharjo, Bantul, Kamis (5/1/2023).

Silaturahmi tersebut guna menjalin sinergitas kamtibmas dengan tokoh agama.

Setelah menunaikan shalat berjamaah, Bhabinkamtibmas Aiptu Sugiyanto SH berbincang-bincang bersama pengurus Takmir Masjid serta memberikan imbauan kamtibmas.

Dalam imbauannya disampaikan agar waspada terhadap aksi kejahatan yang sering terjadi di lingkungan masjid, seperti pencurian kotak infak. Ia juga mengajak untuk bersama-sama dalam harkamtibmas. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Postingan Populer

Arsip Blog